TEAMWORK dan CONTOHNYA
Assalammualaikum wr. wb.
Haii teman-teman, Apa kabar? Semoga
Sehat Selalu yah. Ohiya Baru dapat Tugas lagi nih dari Dosen Mata Kuliah
Softskill ( Teori Organisasi Umum 2 ). Pada posting-an kali ini saya akan
membahas tentang “ TEAMWORK ”. Tentukan Kalian tau dong apa itu TEAMWORK ?
Iya Betul.. secara garis besar dalam Bahasa Indonesia TEAMWORK adalah Kerjasama
Kelompok atau Kerjasama Tim, untuk lebih jelasnya silakan
liat penjelasannya di bawah.
Teamwork berasal dari bahasa asing yang
terdiri dari dua kata Team dan Work. Team adalah
sekumpulan orang yang terdiri atas dua, lima, sepuluh atau lebih dari itu.
Sedangkan Work berarti kerja atau kegiatan yang di jalankan
setiap individu yang telah terpenuhi syarat kesepahaman di dalam team itu
sendiri. Jadi secara garis
besar Teamwork adalah suatu bentuk kerjasama dalam beberapa
sumber daya manusia berasal dari latar belakang yang berbeda, kedudukannya
sama, dan eksis dalam berorganisasi atau perkantoran untuk menjalankan
komitmen dan meraih tujuan yang sama.
Adapun Tujuan Teamwork,
yaitu :
1. Untuk menyelesaikan suatu pekerjaan atau organisasi dengan tepat waktu
1. Untuk menyelesaikan suatu pekerjaan atau organisasi dengan tepat waktu
2. Untuk
mengatasi hambatan dalam pekerjaan secara bersama-sama
3. Meringankan
suatu pekerjaan tersebut dengan cepat
4. Untuk
mencapai suatu tujuan bersama secara kelompok, bukan secara indvidu
5. Melatih
kesabaran dalam bekerja sama, seperti menahan ke-egoisan, emosi dll
6. Membangun kepedulian antar kelompok dan saling membantu satu sama lain
6. Membangun kepedulian antar kelompok dan saling membantu satu sama lain
Memang dalam dunia pekerjaan atau
organisasi Kerjasama Kelompok / Kerjasama Tim memang sangat dibutuhkan agar
mencapai suatu tujuan yang diinginkan atau agar planning yang kita buat
berhasil atau sukses. Tidak mungkin kan kita bekerja seorang diri tanpa bantuan
seseorang
Disini saya akan mengambil salah satu
contoh pekerjaan yang membutuhkan kerjasama Kelompok (Teamwork), Salah
satu contohnya adalah “Tim Pemadam Kebakaran”. Sudah tidak asing
lagi bukan, tentu kalian sering mendengar tentang Tim Pemadam Kebakaran atau
Branwir? Iyaa.. mereka adalah Sekelompok Tim yang bekerjasama menjadi satu
kelompok dengan sebuah visi, misi dan tujuan yang sama yaitu untuk
memadamkan si jago merah atau kebakaran. Kata Brainwir (pemadam kebakaran)
berasal dari Bahasa belanda yaitu "Brandweer". Petugas Pemadam
Kebakaran selain terlatih untuk menyelamatkan korban dari kebakaran,
juga dilatih untuk menyelamatkan korban kecelakaan lalu
lintas, gedung runtuh, dan lain-lain.
Tim ini menjadi satu pertahanan,
mereka bergotong royong secara bersama- sama, bahkan Sekelompok ini juga
mempunyai sebuah Motto yang bertulis “ PANTANG PULANG SEBELUM PADAM “. Selain
itu menjadi petugas pemadam kebaran sangatlah berat mereka juga bertaruh dengan
nyawa karena prioritas utama mereka menolong orang yang terjebak dalam
kebakaran. Pasukkan Pemadam Kebakaran juga memiliki kepangkatan seperti
dalam kesatuan Militer.
Jadi Tentu ini merupakan salah satu
contoh teamwork, tidak mungkin seorang Petugas Pemadam kebakaran melakukan
pekerjaanya secara sendirian, yang ada nanti malah kebakarannya akan bertambah
besar dan merembet kerumah yang lain. Pekerjaan Pemadam Kebakaran sangatlah
memiliki tanggung jawab yang besar serta juga pemadam kebakaran bertaruh dengan
nyawa mereka masing-masing.
Terima
Kasih sudah melihat Blog saya J
Sumber :
http://id.wikipedia.org/wiki/Pemadam_kebakaran
http://pengertiandarii.blogspot.com/2013/06/pengertian-manajemen-team-workkerjasama.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar